PMI Kota Salatiga Bantu Korban Kebakaran di Ledok
Salatiga, Jatengaja.com – Palang Merah Indonesia(PMI) Kota Salatiga memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Ledok, Kecamatan Argomulyo, Kota Salatiga, Jumat (17/12/2021). Bantuan yang diserahkan Ketua PMI Kota Salatiga, Muh Haris, berupa uang tunai Rp 2 juta dan bahan kebutuhan pokok.
Bantuan diterima oleh korban kebakaran didampingi Ketua RW 02 Ledok. Hadir pula Camat Argomulyo dan juga Lurah Ledok.
Muh Haris yang juga Wakil Wali Kota Salatiga mengatakan ikut prihatin atas musibah kebakaran yang menimpa warga Ledok. Ia berpesan agar selalu berhati-hati dan waspada. Karena pada musim penghujan pun bencana kebakaran rumah bisa terjadi. Ia juga meminta kepada korban agar tetap bersabar. Musibah yang terjadi pasti akan bisa dilewati.
- PGN Terima 7 Penghargaan BUMN Branding and Marketing Award 2021
- Inovasi “Laradaku” Permudah Status Pasca-Cerai
- 151 Pelajar SMP Terima Beasiswa Kendal Cerdas
“Kami ikut prihatin atas musibah kebakaran ini. Semuanya terjadi atas skenario Allah Swt. Kita sebagai hamba-Nya harus terus berikhtiar, hati-hati dan selalu waspada dalam segala kondisi. Semoga bantuan yang tidak seberapa ini bisa membantu. Kita harus yakin musibah yang melanda akan bisa terselesaikan. Insya Allah banyak orang yang peduli, karena masyarakat Indonesia terkenal dengan kedermawanannya,” kata Muh Haris.
Nurkholis Majid, Ketua RW setempat yang mendampingi korban mengucapkan terima kasih kepada PMI Kota Salatiga yang membantu warganya. Bantuan yang diberikan baik berupa uang tunai dan sembako akan sangat bermanfaat. Sementara waktu, dua korban tinggal di rumah saudaranya.
- Mulai 24 Desember, Jateng Akan Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun
- Batal, Larangan Penjualan Minyak Goreng Curah
- Ketahui Cara Dapatkan BTS Hangeul Message Chocolate untuk Siap Dibawa Pulang
“Terima kasih kepada Bapak Muh Haris, Wakil Wali Kota Salatiga, juga dari PMI Kota Salatiga. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga kami yang sedang mendapatkan musibah. Semoga korban bisa tercukupi kebutuhannya dan bisa segera membangun rumah kembali,” kata Nurkholis Majid. (-)