Keren, Pemuda Desa Keling Jepara Bangun TPS Modern Tak Timbulkan Bau

Sulistya - Minggu, 27 Februari 2022 14:14 WIB
Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPNS) 2022, di Desa Keling, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. (Jatengaja.com/dok/jatengprov.go.id)

Jepara, Jatengaja.com – Apa yang dilakukan para pemuda Desa Keling, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah ini memang seharusnya bisa ditiru banyak pihak.

Betapa tidak, dengan bermodalkan awal Rp 1 juta, para pemuda desa itu mampu membuat tempat pengolahan sampah (TPS) modern.

Bahkan, tempat pembuangan sampahnya telah dilengkapi sistem reduce, reuse, dan recycle (3R). TPS tersebut juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang, sehingga terlihat bersih dan tidak menimbulkan bau.

Koordinator TPS3R Kalingga Mandiri, Ahmad Amin dalam rilisnya menuturkan, ide pengolahan sampah modern dengan sistem 3R ini berawal dari gagasan para pemuda desa. Mereka lalu menggandeng Badan Usaha Milik Desa (Bumdes), serta mendapat pendampingan dari DLH Kabupaten Jepara, hingga akhirnya berkembang hingga sekarang.

“Awalnya kami hanya modal Rp 1 juta rupiah untuk beli terpalnya saja. Memanfaatkan lahan warga sekitar, TPS ini berkembang hingga sekarang,” tuturnya.

Dijelaskan, TPS modern tersebut dibangun Januari 2022. Dari yang semula hanya melayani satu wilayah RW, sekarang sudah merambah lima RW, dengan melayani sekitar 150 kepala keluarga (KK).

“Untuk sementara, layanan sampah kami stop dulu. Karena memang keterbatasan kendaraan operasional atau kendaraan angkut sampah,” katanya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jepara, Farikhah Elida mengatakan, adanya TPS3R tersebut menjadikan Desa Keling sebagai desa mandiri sampah. Pihaknya siap berkolaborasi dan mendampingi masyarakat, agar harapan para pemuda Desa Keling dapat terwujud.

Dengan menjadi desa mandiri sampah, diharapkan masyarakat sadar dan tidak ada yang membuang sampah rumah tangganya di sembarang tempat.

“Sampah harus sudah bisa diolah sendiri oleh desa, dan tidak diperbolehkan lagi dibawa ke TPA. Kecuali, sampah hasil residu yang bisa dibawa ke TPA,” kata Elida.

Pihaknya juga akan bergerak menjadikan rintisan desa mandiri sampah lainnya. Yakni, Desa Jlegong, Bumiharjo, dan Gelang, yang berada di Kecamatan Keling.

TPS3R Kalingga Mandiri juga dilengkapi dengan kebun melon, kolam ikan, kandang maggot, kandang lalat BSF, gudang mesin pengolaah sampah plastik, dan juga deplot. (-)

Editor: Sulistya

RELATED NEWS