BPR Arto Moro - Unissula Jalin Kerja Sama

Sulistya - Senin, 10 Oktober 2022 17:31 WIB
Direktur Utama BPR Arto Moro, Darmawan SSos dan jajaran berfoto bersama dengan Rektor Unissula Semarang, Prof Dr H Gunarto SH MHum di kantor pusat BPR Arto Moro, Jl Elang Raya No 99, Mangunharjo, Semarang, baru-baru ini.

Semarang, Jatengaja.com - Peran perguruan tinggi salah satunya memaksimalkan terbukanya sumber lapangan kerja dalam sektor-sektor potensial seperti sektor digital melalui pembangunan kapasitas dan keterampilan yang relevan.

Konsep link and match perguruan tinggi dengan dunia usaha, revolusi dunia pendidikan dalam menciptakan lulusan yang siap kerja, hingga pentingnya literasi dan edukasi keuangan bagi generasi muda menjadi topik bahasan dalam pertemuan antara Direktur Utama BPR Arto Moro, Darmawan SSos dengan Rektor Universitas Sultan Agung (Unissula) Semarang, Prof Dr H Gunarto SH MHum, di kantor pusat BPR Arto Moro, Jl. Elang Raya No. 99, Mangunharjo, Semarang.

Rektor Unissula menjadi pembicara pada program Podcast ArMor Talk Youtube Channel BPR Arto Moro. Selain itu, jiuga unutk menjalin kerja sama antara lain bidang penempatan dana, pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, keterserapan lulusan, magang mahasiswa, dan kegiatan lain yang disepakati bersama.

“Ketika saya ke BPR Arto Moro, saya lihat yang bertransaksi sangat banyak sehingga menandakan solvabilitas BPR Arto Moro sangat tinggi. Kreditnya banyak. Itu yang membangun kepercayaan deposan sehingga menempatkan dananya di BPR Arto Moro. Di Unissula banyak dokter spesialis, dosen, dan karyawan dengan pendapatan tinggi yang belum mengenal BPR. Saya selaku rektor bisa memfasilitasi pertemuan sehingga dapat terjalin kerja sama yang saling menguntungkan. Saya sendiri adalah deposan yang sudah merasakan manfaat dan layanan deposito di BPR Arto Moro,” tutur Prof Gunarto.

Dikatakan, BPR Arto Moro sudah bisa membuktikan sebagai BPR yang bisa dipercaya, BPR yang besar dan mempunyai pelayanan yang sangat bagus. Dengan kualifikasi itu, Unissula siap menjalin kerja sama yang membawa manfaat bagi semua pihak.

Direktur Utama BPR Arto Moro, Darmawan mengatakan, pihaknya mengapresiasi pembahasan awal kerja sama dengan Unissula. Sebagai lembaga intermediasi, BPR Arto Moro memiliki berbagai keunggulan program penempatan dana dibandingkan dengan lembaga keuangan lain.

Kerja Sama

“BPR Arto Moro memiliki program deposito dengan bunga tinggi hingga mencapai 6,25% dan banyak manfaat serta keuntungan lainnya. Khusus untuk rencana kerja sama dengan Unissula, kami sedang memformulasikan skema kerja sama penempatan dana khusus yang memberikan manfaat terbaik bagi Unissula,” tutur Darmawan.

Dikatakan, selain penempatan dana, kerja sama nantinya juga mengenai penyerapan lulusan, program magang, program Praktisi Mengajar, penelitian, pengembangan SDM, dan lainnya. Terkait program Praktisi Mengajar, nantinya praktisi dari BPR Arto Moro akan bertukar pengalaman dan ilmu terapan secara langsung kepada mahasiswa. Praktisi Mengajar juga akan menjadi bagian dari program edukasi dan literasi perbankan kepada mahasiswa dan masyarakat.

“Dalam rangka mewujudkan visinya menjadi perusahaan terbaik di Jawa Tengah dan Indonesia, BPR Arto Moro memerlukan sumber daya manusia berkualitas. Sebagai PTS terbaik di Semarang versi EduRank, Unissula kami pandang mempunyai lulusan yang kompeten sehingga tepat bila salah satu poin kerja sama adalah penyerapan lulusan terbaik Unissula untuk bekerja di BPR Arto Moro,” kata Darmawan.

Kerja sama juga mengatur penerimaan peserta magang dari Unissula. BPR Arto Moro memberikan kesempatan kepada mahasiswa Unissula untuk merasakan atmosfer dunia kerja secara langsung dan mengimplementasikan teori-teori keilmuan yang didapat dibangku kuliah. (-)

Editor: Sulistya

RELATED NEWS