IndiHome Gelar Pelatihan Membuat Video dengan HP
Semarang, Jatengaja.com – Media sosial bisa digunakan sebagai alat promosi usaha yang praktis dan bisa memperluas jangkauan ke konsumen.
“Supaya lebih gencar promosinya, usahakan untuk bisa posting konten setiap hari, dan di berbagai platform yang ada supaya bisa masuk ke semua kalangan” tutur Levila Seka Mahira selaku Social Media Expert Telkom Jateng DIY, saat memaparkan materi produksi video hanya melalui ponsel.
Hal itu diutarakannya saat mengisi acara Inditalk : Bikin Video Cuman Pakai HP? Yang merupakan kolaborasi IndiHome bersama Komunitas Tangan Terampil, di Mall Transmart, Majapahit, Kota Semarang, Minggu (18/12/2022).
- Sah! Pemerintah Alihkan 75,51 % Saham Semen Baturaja ke SIG
- Tidak Hanya Butuh Modal, Usaha Kecil Butuh Pendampingan
- Tunjukkan Kinerja Apik Pada Kuartal Ketiga, Jamkrindo Optimis Capai Target Laba di Tahun 2022
Dalam acara itu, Levila memaparkan materi produksi video hanya melalui ponsel mengingat dalam era modern saat ini, ponsel dapat menjadi modal awal sebagai alat promosi usaha yang memudahkan para pelaku UMKM.
Levila juga memberikan tips untuk membuat video dengan mudah dan menarik melalui ponsel, dari mulai menentukan serta mencatat ide konten, membuat naskah konten, mengikuti trending sosial media, hingga pengambilan serta editing video melalui aplikasi edit video all-in-one.
Untuk menambah pemahaman peserta terhadap editing video, Levila mengadakan challenge “Edit Video Lima Menit” dengan aplikasi yang dapat mengasah kemampuan dan kreativitas peserta dalam menyunting video. Peserta dengan kemampuan sunting video tercepat dan terbaik mendapatkan hadiah berupa saldo Link Aja serta merchandise IndiHome.
“Saya senang bisa mengikuti kegiatan workshop ini, saya jadi tau ilmu edit video untuk promosi jualan dan pentingnya posting konten promosi setiap hari di semua sosial media supaya banyak konsumen yang tertarik, saya harap buat ke depannya lebih banyak lagi workshop seperti ini untuk membantu menambah pengetahuan kami para pelaku UMKM dalam mempromosikan usaha,” ujar Ayu pemilik usaha kuliner ayoe_nyemil.
- SMA 3 Cibinong Juara Usee Sports Futsal Cup 2022, Terima Uang Pembinaan Rp 30 Juta
- Laga Semifinal Piala Dunia 2022 Argentina vs Krosia Bakal Berlangsung Ketat dan Seru
- Kusumo Sesalkan Disporapar Jateng Coret Bridge pada Popda 2023
Adapun Gathi, perwakilan Komunitas Tangan Terampil berharap dengan keterampilan membuat videografi yang bagus, para ibu pelaku usaha UMKM bisa meningkatkan branding usaha mereka dan bisnisnya bisa jadi penggerak ekonomi untuk keluarga dan Kota Semarang.
“Terima kasih banyak untuk IndiHome, yang sudah ambil peran di acara ini, berkenan menjadi narasumber workshop untuk bisa berbagi ilmu videografi dengan kami,” tuturnya. (-)