Tingkat Inflasi Jateng Masuk 3 Provinsi Cukup Baik di Indonesia
Semarang, Jatengaja.com - Tingkat Inflasi Jawa Tengah (Jateng) termasuk tiga provinsi yang cukup baik dan terkendali di Indonesia. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat inflasi di Jateng pada Agustus 2023 tercatat sebesar 0,03%, lebih rendah dari Juli 2023 sebesar 0,20%.
Sedangkan tingkat inflasi tahun kalender (Year to Date) Agustus 2023 sebesar 1,57% serta tingkat inflasi tahun ke tahun atau Year on Year (Agustus 2023 terhadap Agustus 2022) sebesar 3,29%.
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo menyatakan capaian ini hasil kerja keras di lapangan dari para kepala daerah yang melakukan pengecekan langsung ke pasar-pasar terbukti efektif untuk mengintervensi langsung inflasi.
- Tim Astronom Internasional Temukan Planet Baru Seukuran Neptunus
- Ribuan Kaum Muda Jateng Deklarasikan Pemilu Damai 2024, Tanpa Hoaks
- Tuding PLTU sebagai Penyebab Polusi Udara Dianggap Terburu-buru
- Ungkapkan Terima Kasih kepada Ganjar, Ratusan Dalang se-Indonesia Gelar Wayang Bersama
- Berbagai Kelompok Masyarakat Datangi Rumah Dinas Ganjar di Semarang Sampaikan Ucapkan Terima Kasih
“Saya menyampaikan terima kasih atas kerja keras kepala daerah kontribusinya cukup bagus. Tapi kita langsung sampaikan ini pertumbuhan bagus, terus digas,” ujarnya usai mengikuti rapat Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) terpusat yang dipimpin Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian secara daring di Gedung Kantor Pemprov Jateng, Semarang, Senin (4/9/2023).
Menurut Ganjar pencapai inflasi yang tidak terlalu tinggi ini juga berkat dukungan masyarakat, termasuk para petani.
“Petani dengan segala kelebihan dan kekurangan, maksudnya kelebihan mereka dan kekurangan bantuan dari kami, mereka tetap bisa survive luar biasa,” katanya.
Kendati inflasi tak tinggi, Ganjar berharap ke depan bisa terus dikendalikan laju angkanya. Sebab, ancaman El Nino yang diperkirakan mencapai puncaknya pada September ini dan akan memengaruhi panen.
“Kemungkinan El Nino betul-betul akan bikin panen kita agak kurang bagus, maka di beberapa titik sudah saya arahkan agar potensi-potensi yang bagus didampingi agar di sisi hulunya bagus,” ujar Ganjar. (-)