Jepara Gelar Pemeran Furniture Internasional Diikuti 114 Pengrajin

SetyoNt - Selasa, 07 Maret 2023 17:45 WIB
Penjabat Jepara, Edy Supriyanta membuka Pemeran Furniture Internasional yang Diikuti 114 Pengrajin (Jatengaja.com/dok.jatengprov.go.id)

Jepara, Jatengaja.com - Sebanyak 114 pengrajin mebel di Jepara mengikuti pameran mebel berkelas internasional bertajuk Jepara International Furniture Buyer Weeks (JIFBW) 2023.

Penjabat (Pj) Bupati Jepara, Edy Supriyanta meminta kegiatan pameran mebel Jepara Internasional Furnitire Buyer Weeks bisa dilaksanakan secara rutin setiap tahun sehingga bisa membantu kesejahteraan karyawan dan masyarakat.

“Kabupaten Jepara mempunyai potensi mebel yang sangat luar biasa. Saya minta ini diadakan setiap tahun. Tidak ada lagi kata-kata tidak mampu,” katanya saat membuka Jepara International Furniture Buyer Weeks 2023, di Pendapa Kartini, Senin (6/3/2023) dilansir dari jatengprov.go.id.

Pameran mebel berkelas internasional tersebut belangsung mulai 5 Maret hingga 19 Maret 2023 dengan menampilkan berbagai kreasi karya pengrajin mebel di Kabupaten Jepara.

Edy meminta Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Jepara untuk membuat inovasi yang bagus terhadap potensi industri yang ada di Jepara sehingga bisa menarik konsumen untuk membeli.

“Kepada para pengusaha, saya minta perhatikan kualitasnya. Pastikan harganya transparan, sampaikan sesuai kualitas. Ada harga, ada kualitas,” ujarnya.

Menurut Edi kejujuran dalam berbisnis, merupakan kunci dari segalanya, termasuk terkait kesiapan para pengusaha, untuk menerima pesanan dari para pembeli internasional.

Seusai membuka JIFBW 2023, Pj Bupati Jepara menyempatkan berkunjung ke beberapa galeri pamer dan rumah produksi, antara lain Bella Art Living di Jalan Pemuda Jepara, dan Kalingga Keling Jati di bilangan Senenan, Tahunan.

Ketua Steering Committee JIFBW, Jamhari menambahkan pada ajang JIFBW calon pembeli dari berbagai negara dapat melihat langsung bermacam produk furnitur yang sedang menjadi tren saat ini.

“Pembeli akan yakin kalau melihat secara langsung kualitas barangnya. Itu hanya bisa didapatkan kalau datang, memegang langsung barang itu, apalagi ini furniture,” tandasnya. (-)

Editor: SetyoNt
Tags pameranmebelJeparaBagikan

RELATED NEWS