Pada 2022-2023 Sebanyak 24 Gubernur Berakhir Masa Jabatan Ada Anies, Ganjar, dan Ridwal Kamil, Ini Daftarnya
SEMARANG, KABARKU.NET - Pada tahun 2022 dan 2023 tercatat ada sebanyak 24 gubernur di Indonesia yang akan mengakhiri masa jabatatannya.
Untuk mengisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan 24 gubernur tersebut akan diangkat pejabat kepala daerah. Hal tersebut merujuk pada UU Nomor 10 Tahun 2016 yang telah disempurnakan menjadi UU Nomor 6 Tahun 2020 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Wali Kota.
Mereka yang diangkat nantinya akan menjabat hingga kepala daerah definitif terpilih pada Pemilihan Kepala Daera (Pilkada) serentak 2024.
- Hingga Juli 2022, WIKA Kantongi Kontrak Baru Rp14,67 Triliun
- 20 Pabrikan Semarakkan Grand Automotive Show Semarang
- Tingkatkan Wirausahawan Muda, Pemkot Semarang Berikan Kredit Bunga Terendah di Indonesia
- SIG Sabet Lima Penghargaan pada Nusantara CSR Awards 2022
- Tahun Depan, Krisis Pangan Diprediksi Memburuk
Gubernur yang akhir berakhir masa jabatan pada 2022 antara lain Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Gubernur Aceh, Nova Iriansyah.
Sedangkan gubernur yang akan berakhir masa jabat pada 2023 ada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Berikut 7 gubernur yang akan berakhir jabatannya pada 2022.
1.Aceh: Nova Iriansyah
2.Kepulauan Bangka Belitung: Erzaldi Rosman Djohan
3.DKI Jakarta: Anies Baswedan
4.Banten: Wahidin Halim
5.Gorontalo: Rusli Habibie
6.Sulawesi Barat: Muhammad Ali Baal Masda
7.Papua Barat: Dominggus Mandacan
- Ganjar Lantik Kepala Dishub Jateng sebagai Penjabat Bupati Pati
- Aset-Aset Koruptor Surya Darmadi Mulai Disita Kejagung, Ini Daftarnya
- 100 Ibu Rumah Tangga Ikuti Pelatihan Pembuatan Kue
Sedangkan 17 Gubernur akan berakhir masa jabatannya pada 2023 masing-masing :
1. Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi
2. Gubernur Riau Syamsuar
3. Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru
4. Gubernur Lampung Arinal Djunaidi
5. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
6. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo
7. Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa
8. Gubernur Bali I Wayan Koster
9. Gubernur Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah
10. Gubernur Nusa Tenggara Timur Viktor Laiskodat
11. Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji
12. Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor
13. Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirma Sulaiman
14. Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi
15. Gubernur Maluku Murad Ismail
16. Gubernur Maluku Utara Abdul Ghani Kasuba
17. Gubernur Papua Lukas Enembe. (-)