Nana Sudjana Ajak Pemilih Pemula Gunakan Hak Pilih pada Pemilu 2024
Banjarnegara, Jatengaja.com – Penjabat Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Nana Sudjana mengajak kepada para pemilih pemula agar menggunakan hak pilihnya pada Pemilu serentak 2024.
Jumlah pemilih pemula usia 17 di Jateng yang masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024 cukup banyak.
Nana Sudjana menegaskan akan terus mensosialisasikan dan mengajak pemilih pemula untuk hadir di tempat pemungutan suara (TPS) pada pemilu mendatang.
- Kali Pertama DPPU Adi Soemarmo Layani Pengisian Sustainable Aviation Fuel Penerbangan Garuda Indonesia
- Pelaku Usaha Perikanan di Rawa Pening Terima Bantuan Rp 2,2 M
- Jamkrindo Dukung Digitalisasi dan Transformasi Bisnis UMKM Kota Kediri
- Nana Serahkan Bantuan Modal Usaha Produktif Kepada 150 Mustahik Senilai Rp472,5 Juta
- Wartawan Jateng Deklarasikan Pemilu Damai 2024, Sepakat Tak Publikasi Berita Bohong
“Sosialisasi itu perlu terus dilakukan agar para pemilih pemula itu mendapat edukasi politik yang benar sehingga mau menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024,” katanya usai menghadiri upacara peringatan Sumpah Pemuda di Alun-Alun Kabupaten Banjarnegara, Sabtu (28/10/2023).
Menurut Nana, dengan edukasi yang benar, maka para pemilih pemula diharapkan tidak terjebak pada fanatisme, termakan berita hoax, dan terpancing ujaran kebencian.
Pada setiap perhelatan pemilu seringkali muncul di media sosial mengenai informasi hoax, hate speech, berita kebencian, dan lainnya.
“Jadi di situ provokasi-provokasi itu pasti ada sehingga perlu adanya sosialisasi yang benar,” tandasnya.
Nana menambahkan edukasi politik yang benar, selain bisa mencegah para pemilih pemula dari terbawa arus yang tidak baik, juga sekaligus meningkatkan kesadaran mereka untuk menggunakan hak suaranya.
“Membangun kesadaran untuk menggunakan hak pilih sangat penting. Sebab, salah satu indikator kesuksesan penyelenggaraan pesta demokrasi adalah tingginya tingkat partisipasi masyarakat dalam memberikan suaranya,” ujar mantan Kapolda Mentro Jaya Jakarta ini. (-)