Gratis.. Warga Kota Semarang, Segera Daftar Vaksin Booster

Rabu, 12 Januari 2022 17:09 WIB

Penulis:Sulistya

Editor:Sulistya

12 jan booster.jpeg
Vaksin Booster (Jatengaja.com/semarangkota.go.id)

Semarang, Jatengaja.com - Pemerintah secara resmi mengumumkan masyarakat umum sudah bisa mendapatkan vaksin booster atau vaksin dosis ketiga mulai Rabu, 12 Januari 2022. 

Adapun syarat endaftaran dapat dilakukan oleh masyarakat yang telah memiliki e-tiket vaksin ketiga, sudah menerima vaksin kedua dengan rentang waktu lebih dari 6 bulan sebelumnya, dan masih diprioritaskan untuk lansia dan masyarakat rentan usia 18 tahun keatas. 

Berdasar siaran pers, masyarakat Kota Semarang dapat melihat informasi jadwal dan melakukan pendaftaran melalui http://victori.semarangkota.go.id/info.

Syarat vaksin booster bagi warga Kota Semarang

Dan bagi masyarakat yang telah terdaftar dapat datang sesuai dengan jadwal yang ditentukan dengan membawa fotocopy KTP/KK dan menunjukan sertifikat vaksin atau kartu vaksin dosis kedua.

Diharapkan, dengan mendapatkan vaksin booster, masyarakat dapat lebih telindung dari penyebaran virus Covid-19 dan angka penyebaran Covid di Kota Semarang semakin menurun. (-)