Telkom
Minggu, 26 November 2023 19:48 WIB
Penulis:Sulistya
Editor:Sulistya
Jakarta, Jatengaja.com – Banyaknya pilihan games yang dimainkan menjadikan animo masyarakat terhadap pengunaan voucher games di era digital ini telah meningkat pesat.
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui anak usahanya PT Finnet Indonesia (Finnet) sebagai salah satu anak berkomitmen untuk terus mengembangkan produk dan layanannya guna memenuhi kebutuhan masyarakat, khususnya di sektor industri games.
Finnet melakukan penandatanganan kerja sama dengan PT E2Pay Razer Fintech Company dalam menyediakan voucher games digital. Penandatanganan dilakukan SVP Telco & Digital Goods Services Finnet, Dandit Hardiarto dan Direktur Utama E2pay Razer Fintech Company, Cecil Constantino bertempat di Telkom Landmark Tower, Jakarta.
Dalam kerja sama ini, Finpay berperan penting dalam memastikan produk-produk voucher digital E2Pay dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat di Indonesia.
“Dengan infrastruktur pembayaran yang aman dan lengkap, Finpay Game dapat memberikan kemudahan dalam pembelian voucher games digital dan memungkinkan lebih banyak gamer merasakan kemudahan dan keragaman produk voucher games digital yang ditawarkan oleh E2Pay,” tutur SVP Telco & Digital Goods Services Finnet, Dandit Hardiarto.
Direktur Utama E2Pay Razer Fintech Company, Cecil Constantino juga menyampaikan harapan baiknya atas kerja sama dengan Finnet.
“Kerja sama ini merupakan salah satu langkah penting bagi kami dalam memperluas jangkauan kami di tanah air. Terima kasih atas kolaborasi baik antara Finnet dan E2Pay selama ini. Semoga Finpay Games dapat membantu kami mencapai lebih banyak gamer di Indonesia,” tuturnya.
Kolaborasi Finnet dan E2Pay dipercaya mampu mendorong penetrasi e-sport di Indonesia, dengan memberikan solusi kemudahan bagi para penggiat e-sport dalam pengalaman akses tanpa batas serta kemudahan pembelian voucher games secara digital. (-)
Bagikan