Piring Bergambar Ini Terjual Rp24 Miliar, Apa Sih Istimewanya?

Selasa, 12 Oktober 2021 01:31 WIB

Penulis:SetyoNt

Editor:SetyoNt

Sebuah dish depicting atau karya lukis di piring Italia yang berasal dari abad ke-16 terjual lebih dari £1 juta dalam lelang di Skotlandia
Sebuah dish depicting atau karya lukis di piring Italia yang berasal dari abad ke-16 terjual lebih dari £1 juta dalam lelang di Skotlandia (YouTube Lyon & Turnbull )

Skotlandia, Jatengaja.com -Sebuah dish depicting atau karya lukis di piring Italia yang berasal dari abad ke-16 terjual lebih dari £1 juta dalam lelang di Skotlandia. Harga ini sepuluh kali lebih banyak dari perkiraan nilainya.

Piring berlukis langka yang menggambarkan kisah alkitab tentang Samson dan Delilah tersebut berlapis timah (maiolica) ditemukan di bagian belakang laci di Lowood House di Skotlandia. Para ahli awalnya memperkriakan nilainya antara £80.000 hingga £120.000 sebelum dilelang oleh Lyon & Turnbull pada 6 Oktober 2021.

Lelang itu disiarkan langsung, memungkinkan penawar di seluruh dunia untuk bersaing mendapatkan barang itu. Penawaran dimulai tepat di bawah batas bawah dari perkiraan nilai, dan tidak lama kemudian penawaran membanjiri melalui telepon dan email. Menurut rumah lelang, satu pembeli yang tertarik meningkatkan tawaran mereka dengan kenaikan £50.000.

Dish depicting ini akhirnya dimenangkan oleh penawar anonim yang membelinya seharga £1.263.000  atau sekitar Rp24 miliar (£1=Rp19.300). Harga ini sepuluh kali lipat dari perkiraan semula.

“Sebagai juru lelang, sungguh menyenangkan dapat mendapatkan harga lebih dari £ 1 juta untuk dish depicting yang sangat langka ini.  Ini harga rekor dunia baru, saya yakin,” kata Gavin Strang, Direktur Pelaksana Lyon & Turnbull dan Kepala Koleksi Pribadi , dalam sebuah pernyataan. 

Lukisan yang ada di dalam piring/Foto: Lyon & Turnbull

“Seluruh kisah penemuannya tersimpan di laci, melalui penelitian yang dilakukan oleh spesialis kami dan kemudian penawaran internasional yang sengit pada hari lelang telah menarik dari awal hingga akhir!”

Dish depicting tersebut adalah buatan Nicola di Gabriele Sbraghe atau lebih dikenal sebagai Nicola da Urbino. Dia– adalah seorang pembuat tembikar dan pemilik bengkel yang aktif antara tahun 1520 hingga 1538. Dia juga dikenal luas sebagai ahli dekorasi maiolica gaya “istoriato”, yang paling populer pada awal abad ke-16 di Italia.

Karya ini diyakini dibuat antara tahun 1520 hingga 1523. "Penggambarannya yang anggun, gambar figur yang halus, pemahaman tentang ruang resesi dan penggunaan pandangan arsitektur renaisanse kontemporer yang diilhami secara klasik serta diilustrasikan dalam karya seni di piring adalah ciri khas gayanya " kataLyon & Turnbull dikutip dari The Vintage News Senin 11 Oktober 2021.

Temuan itu hanyalah salah satu dari lebih dari 400 item yang terdaftar sebagai bagian dari konten yang tersedia untuk dilelang dari Lowood House, yang terletak di perbatasan Skotlandia. Barang-barang lainnya termasuk buku, perak, gambar, dan berbagai karya seni.[]

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Amirudin Zuhri pada 12 Oct 2021