Digitalisasi
Kamis, 31 Agustus 2023 14:12 WIB
Penulis:SetyoNt
Editor:SetyoNt
Semarang, Jatengaja.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang membuka seleksi lelang terbuka tiga jabatan pimpinan tinggi pratama yang saat ini masih kosong.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu menyatakan tiga jabatan yang dilelang yakni Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP), Direktur RSUD Wongsonegoro (RSWN), dan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).
“Tahapan lelang tiga jabatan tersebut sudah mulai dilakukan. Kami tidak mau langsung breg (berbarengan). Akan dilakukan uji kompetensi. Nanti bagaimana mereka bisa menempati, di RSWN, DPMPTSP, atau BKPP,” katanya dilansir semarangkota.go.id, Kamis (31/8/2023).
Lebih lanjut, Mbak Ita panggilan wali kota Semarang seleksi tiga jabatan pimpinan pratama terbuka untuk aparatur sipil negara (ASN) hingga tingkat provinsi.
Kepada ASN yang memenuhi syarat untuk mendaftar. Persyaratan pendaftaran bisa dilihat pada laman https://panseljpt.semarangkota.go.id/.
"Kami akan atur di tingkat provinsi. Siapapun boleh mendaftar,” tandasnya.
Pendaftaran mulai 28 Agustus -11 September 2023, kemudian penerimaan berkas kelengkapan administrasi secara online mulai 29 Agustus -12 September 2023.
Tahap Seleksi Administrasi mulai 30 Agustus-12 September 2023, serta uji kompetensi bagi peserta lelang akan dilakukan pada 18-19 September 2023.
Pengumuman hasil tes kompetensi dengan metode assessment pada 25 September 2023. Dilanjutkan, pelaksanaan seleksi uji gagasan tertulis pada 26 September 2023.
Peserta juga akan mengikuti pelaksanaan seleksi uji gagasan lisan pada 2-3 Oktober 2023.
Selama melaksanakan seleksi, panitia seleksi (pansel) juga melakukan penelusuran rekam jejak peserta.
Pengumuman hasil akhir eleksi terbuka tiga orang peserta calon pejabat pimpinan tinggi pratama dengan nilai terbaik untuk masing-masing jabatan pratama yang lowong pada 6 Oktober. Dilanjutkan, wawancara akhir terhadap peserta yang lolos.
“Dijadwalkan minimal pada 25 Oktober mendatang pejabat terpilih sudah dilantik,” ujar Mbak Ita. (-)
Bagikan
Digitalisasi
7 hari yang lalu
Telkom
23 hari yang lalu
Undip
2 bulan yang lalu