CSR
Kamis, 17 April 2025 19:41 WIB
Penulis:Sulistya
Editor:Sulistya
Semarang, Jatengaja.com – PT Telkom Indonesia Witel Semarang kembali menegaskan perannya sebagai agen perubahan dalam dunia pendidikan.
Telkom memberikan dukungan konkret berupa dua unit komputer (PC) dan akses jaringan Indibiz gratis selama enam bulan kepada MTs Hidayatul Ummah Malahayu di Kabupaten Brebes.
Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Head of Telkom Daerah Brebes, Novian Permana, didampingi Ranger Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dari Telkom Pekalongan, Lilis.
Aksi sosial ini merupakan implementasi nilai-nilai AKHLAK yang menjadi pedoman insan Telkom dalam berkontribusi sosial serta menebar kebaikan di masyarakat.
Novian Permana menyatakan, pemberian fasilitas teknologi tersebut bertujuan mempercepat transformasi digital di lingkungan pendidikan daerah.
“Momentum Ramadhan dan Idul Fitri adalah waktu terbaik untuk berbagi manfaat. Kami ingin memastikan sekolah-sekolah di daerah memiliki akses teknologi yang memadai agar proses belajar mengajar dapat berjalan lebih efektif dan inovatif,” ujarnya.
Bantuan ini disambut antusias oleh pihak MTs Hidayatul Ummah Malahayu. Kepala Madrasah menyampaikan apresiasi atas dukungan tersebut.
“Kami sangat bersyukur atas bantuan PC dan akses internet Indibiz dari Telkom. Fasilitas ini akan sangat membantu guru maupun siswa dalam mengakses sumber belajar digital serta meningkatkan kualitas pembelajaran,” katanya.
Sinergi
Lilis menambahkan, sinergi antara dunia usaha dengan institusi pendidikan menjadi kunci percepatan ekosistem pembelajaran berbasis digitalisasi.
“Setiap anak bangsa berhak mendapatkan kesempatan belajar terbaik melalui dukungan infrastruktur teknologi yang memadai.”
Dengan adanya dua PC baru serta koneksi internet gratis selama enam bulan, MTs Hidayatul Ummah Malahayu kini semakin siap menghadapi tantangan kurikulum modern yang mengedepankan literasi digital. Siswa dapat mengakses materi pelajaran secara daring tanpa hambatan sementara guru dapat lebih leluasa melakukan inovasi pengajaran berbasis teknologi.
Langkah strategis PT Telkom Indonesia Witel Semarang ini tidak hanya sekadar penyaluran bantuan fisik tetapi juga wujud nyata komitmen perusahaan dalam membangun generasi muda melek teknologi, yang siap bersaing di era globalisasi informasi.
Di tengah semarak Idul Fitri 1446 H, aksi kepedulian sosial PT Telkom Indonesia Witel Semarang kepada MTs Hidayatul Ummah Malahayu membuktikan bahwa kolaborasi antara korporasi dan institusi pendidikan adalah fondasi penting bagi kemajuan bangsa melalui transformasi digital. (-)
Bagikan
Telkom Semarang
2 hari yang lalu