Usai Gempa, Listrik di Banten Sudah Pulih 100 Persen
Jakarta, Jatengaja.com – PLN bergerak cepat memastikan listrik aman ke rumah warga pascagempa yang melanda dengan magnitudo 6,7 yang berpusat di Sumur Kabupaten Pandeglang.
Saat ini, aliran listrik di Banten telah pulih 100 persen. Sebanyak 296 gardu distribusi yang melayani sekitar 21 ribu pelanggan, sebelumnya terdampak gempa, namun saat ini sudah seluruhnya menyala.
“100 persen sistem kelistrikan di Banten, terutama di dua wilayah dekat dengan pusat gempa sudah kembali pulih,” ujar General Manager PLN Unit Induk Distribusi Banten, Sandika Aflianto, dalam siaran persnya.
- Ditlantas Polda Jateng Sebutkan 33.586 Pelanggar Lalu Lintas Kena Tilang ETLE
- Analis Sebut Investasi Emas Tetap Cemerlang di Tahun 2022
- Produksi Padi Kabupaten Semarang Surplus 81.920 Ton
Saat ini tercatat jumlah pelanggan di seluruh wilayah Banten sebanyak 3,6 juta. PLN memastikan sistem kelistrikan di wilayah lain aman.
Dikatakan, PLN saat ini sedang melakukan penyisiran pengamanan aliran listrik ke rumah-rumah yang mengalami kerusakan cukup parah. PLN juga mengimbau bagi pelanggan memastikan instalasi dalam rumah dalam kondisi aman sebelum menyalakan listriknya kembali.
Sandika mengimbau pelanggan untuk melapor melalui aplikasi PLN Mobile atau menghubungi Contact Center PLN 123 apabila terdapat gangguan kelistrikan yang dialami di sekitarnya. (-)