Perkuat Pendanaan UMKM, BPR Arto Moro - PT BPR Eka Bumi Artha Kerja Sama Linkage Program
Semarang, Jatengaja.com - Memasuki triwulan III-2023, fungsi intermediasi perbankan terus menunjukkan peningkatan signifikan. Perekonomian nasional yang berangsur pulih serta daya beli masyarakat yang semakin membaik membuat permintaan kredit ataupun penempatan simpanan di perbankan mengalami peningkatan.
Hasil Survei Perbankan Bank Indonesia mengindikasikan penyaluran kredit baru pada triwulan II 2023 meningkat. Penyaluran kredit baru diprakirakan tetap terjaga tumbuh positif, terindikasi dari SBT prakiraan penyaluran kredit baru sebesar 86,3%.
Peningkatan fungsi intermediasi ditandai dengan kenaikan jumlah permintaan kredit juga dialami BPR Arto Moro. Untuk itu, dalam rangka mendukung peningkatan penyaluran kredit kepada UMKM, BPR Arto Moro kembali menjalin kerja sama linkage program dengan PT BPR Eka Bumi Artha, BPR terbesar nomor 1 di Indonesia.
Penandatananan kerja sama linkage program senilai Rp75 miliar tersebut dilakukan di kantor pusat Bank Eka, Jalan Ahmad Yani No 70, Kota Metro, Lampung,oleh Direktur Utama PT BPR Eka Bumi Artha, Eko Budiyono, dan Direktur Utama PT BPR Arto Moro, Darmawan SSos. Turut hadir Komisaris Utama dan Pemegang Saham Pengendali (PSP) BPR Arto Moro, Dr H Subyakto SH MH MM dan Komisaris Utama sekaligus owner PT BPR Eka Bumi Artha, Awet Abadi.
- Trans Jateng Gratiskan Penumpang Rute Solo-Sukoharjo-Wonogiri Selama Sepekan
- Satpol PP Kota Semarang Copoti Puluhan Baliho Bacaleg Dipasangan Sembarangan
- Serapan Anggaran Belanja Beberapa OPD Pemkot Semarang Belum Penuhi Target
Darmawan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang terus diberikan Bank Eka Lampung sehingga memperbesar porsi kerja sama dengan BPR Arto Moro. Menurut Darmawan, BPR Arto Moro telah membuktikan mampu menjaga dan menjawab setiap kepercayaan yang diberikan oleh mitra stakeholder maupun masyarakat.
“Kami menyampaikan terima kasih kepada Bank Eka Lampung yang terus memberikan kepercayaan kepada BPR Arto Moro untuk berkolaborasi. Komitmen kami adalah untuk tumbuh dengan cepat dan aman. Kami sudah membuktikan setiap kepercayaan yang diberikan kepada kami, baik itu dari stakeholder maupun masyarakat akan senantiasa kami jaga dengan baik. Alhamdulillah, komitmen kami tersebut diganjar dengan penambahan dan peningkatan kerja sama linkage program dari Bank Eka yang hari ini kami tanda tangani,” ucap Darmawan.
Inovatif
Kerja sama dengan stakeholder akan semakin memantapkan pencapaian grand design BPR Arto Moro sebagai BPR terbaik dan terbesar di Semarang dan Jawa Tengah. Darmawan menambahkan selain untuk menjadi BPR terbaik dan terbesar, misi lain BPR Arto Moro adalah menjadi BPR yang inovatif, modern dan Go Digital. Untuk itu, menurut Darmawan, selain dengan peningkatan kerjasama linkage program, saat ini pihaknya juga sedang menjalin kerja sama dengan bank umum nasional untuk meningkatkan digitalisas dan pelayanan kepada nasabah.
“Saat ini, aset BPR Arto Moro sudah tembus di atas Rp 1 Triliun. Untuk itu, dalam rangka meningkatkan layanan kepada nasabah, kami juga sedang intensif menjalin kerjasama dengan bank umum nasional untuk mewujudkan misi kami yang lain yaitu menjadi BPR Go Digital. Semoga dalam waktu dekat kami sudah bisa meluncurkan layanan dan aplikasi yang dapat digunakan oleh nasabah dalam bertransaksi dan memenuhi kebutuhan sehari-harinya,” tuturnya.
Eko Budiyono, Direktur Utama BPR Eka Lampung mengatakan, kerja sama linkage dengan BPR merupakan langkah strategi dan pengembangan dalam rangka menciptakan pertumbuhan berkelanjutan. Kerja sama linkage program dengan Bank Arto Moro sendiri menurut Eko Budiyono sudah diawali pada tahun lalu. Menimbang bahwa performa BPR Arto Moro adalah sangat baik dan terus mencatatkan kinerja keuangan yang memuaskan, maka Bank Eka tidak ragu untuk meningkatkan kerja sama linkage yang telah dilakukan.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Direksi, Komisaris dan segenap keluarga BPR Arto Moro atas kerja sama yang terbina. Mudah-mudahan kerja sama ini terus berkelanjutan. Dengan kerjasama ini harapannya Bank Eka dan Bank Arto Moro dapat tumbuh berkembang secara bersama-sama. Kinerja BPR Arto Moro ke depan semoga semakin moncer, semakin memantapkan posisi sebagai BPR terbesar di Jawa Tengah,” ucap Eko Budiyanto.
Eko Budiyono menambahkan,BPR Arto Moro telah membuktikan mampu menjaga kepercayaan yang diberikan. Untuk itu, dalam rangka terus meningkatkan peluang kerjasama, pihaknya menyatakan bahwa kerja sama dengan BPR Arto Moro tidak hanya dalam linkage program tetapi juga terbuka peluang untuk kerjasama dalam sindikasi pembiayaan kredit dan pengembangan digitalisasi dan teknologi informasi perbankan.
- Lakukan Bisnis Berkelanjutan, Pembiayaan ESG Bank Mandiri Tembus Rp 242 Triliun di Semester I-2023
- Yuk Simak Spek dan Harga Xiaomi Redmi 12 yang Baru Dirilis
- Harga saham MUTU ditetapkan Rp 108 per saham
“Selain kerja sama linkage, kita juga membuka kerjasama sindikasi dalam penyaluran kredit. Semoga bentuk-bentuk kerjasama yang sudah dan yang nantinya terjalin akan sama-sama menguntungkan kedua belah pihak dan masyarakat secara umum,” tutur Eko Budiyono.
Pemegang Saham Pengendali (PSP) sekaligus Komisaris Utama BPR Arto Moro, Subyakto mengatakan,pihaknya sangat mendukung kerja sama yang dilakukan oleh Direksi dengan Bank Eka Lampung.
“Kami bangga dan bersyukur BPR Arto Moro dapat menjaga amanah dan kepercayaan sehingga semakin dipercaya oleh masyarakat dan stakeholder. Semoga ke depannya, BPR akan terus tumbuh, semakin terpercaya, profesional, semakin inovatif dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan mampu masuk ke dalam jajaran BPR terbesar secara nasional,” ujar Subyakto. (-)