Ganjar Cek Perbaikan Jalan Solo-Purwodadi Pastikan Nyaman Dilalui Saat Lebaran 2023

SetyoNt - Senin, 13 Maret 2023 22:18 WIB
Gubernur Jateng, Ganjar (kiri pakai seragam coklat) Cek Perbaikan Jalan Provinsi Solo-Purwodadi Agar Bisa Nyaman Dilalui Saat Lebaran 2023 (Jatengaja.com/dok. Humas Pemprov Jateng)

Sragen, Jatengaja.com - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo melakukan pengecekan perbaikan jalan provinsi Raya Solo-Purwodadi di Kabupaten Sragen untuk memastikan bisa dilalui dengan nyaman pada Lebaran 2023.

Ruas jalan provinsi di wilayah Kabupaten Sragen yang sedang diperbaiki tersebut sepanjang 5 Kilometer dengan menggunakan dana dari Inpres Jalan Daerah senilai Rp49 miliar.

Ganjar meminta perbaikan jalan provinsi Solo-Purwodadi di Sragen tersebut dioptimalkan agar bisa memberi kenyamanan menjelang Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1444 H/2023.

“Berharap perbaikan jalan dilakukan dengan optimal. Khususnya selama satu bulan ke depan sehingga saat momen Lebaran nanti masyarakat bisa menggunakan dengan nyaman dan aman,” ujarnya di sela pengecekan perbaikan jalan provinsi di Sragen, Senin (13/3).

Ada beberapa titik di sepanjang Jalan Raya Solo-Purwodadi yang dicek Ganjar antara lain di depan Polsek Kalijambe dan Kecamatan Sumberlawang setelah Pasar Sumberlawang.

“Itu nanti yang di depan pasar Sumberlawang tolong diprioritaskan. Karena banyak aktivitas di sana juga,” ucap Ganjar.

Kepala Dinas PU, Bina Marga dan Cipta Karya Provinsi Jateng, AR Hanung Triyono yang menyampaikan metode perbaikan di ruas jalan itu.

“Ini nanti dileveling kelas A. Jadi kita tambah satu lapis gitu Pak,” kata Hanung saat ikut mendampingi Ganjar. (-)

Editor: SetyoNt

RELATED NEWS