Sudah 41 Ribu Jemaah Haji Indonesia Tiba di Madinah, 4 Orang Wafat

Minggu, 19 Mei 2024 16:56 WIB

Penulis:SetyoNt

Editor:SetyoNt

Ilustrasi Haji - Panji 1.jpg
Sudah 41 Ribu Jemaah Haji Indonesia Tiba di Madinah, 4 Orang Wafat. (ilustrasi jemaah haji Indonesia/Foto : Panji Asmoro/TrenAsia (trenasia.com)

Jakarta, Jatengaja.com - Hingga memasuki hari ketujuh operasional pemberangkatan jemaah haji Indonesia tercatat sudah 41 ribu lebih jemaah haji tiba di Kota Madinah, Arab Saudi.

Dilansir dari kemenag.go.id,  sedangkan jumlah jemaah haji Indonesia yang wafat di Madinah, Arab Saudi  secara keseluruhan hingga Sabtu 18 Mei 2024 tercatat sebanyak 4 orang.

Sementaraa pada Sabtu 18 Mei 2024, sebanyak 7.773 jemaah haji Indonesia yang terbang ke Madinah dari berbagai embarkasi. 

Pemberangkatan para jemaah haji tersebut terbagi dalam 20 kelompok terbang (kloter) dengan sebaran sebagai berikut

1. Embarkasi Balikpapan (BPN) sebanyak 324 jemaah/1 Kloter

2. Embarkasi Solo (SOC) sebanyak 1.440 jemaah/4 Kloter

3. Embarkasi Banjarmasin (BDJ) sebanyak 320 jemaah/1 Kloter

4. Embarkasi Padang (PDG) sebanyak 393 jemaah/1 Kloter

5. Embarkasi Surabaya (SUB) sebanyak 1.486 jemaah/4 Kloter

6. Embarkasi Makassar (UPG) sebanyak 450 jemaah/1 Kloter

7. Embarkasi Medan (KNO) sebanyak 360 jemaah/ 1 Kloter

8. Embarkasi Batam (BTH) sebanyak 350 jemaah/ 1 Kloter

9. Embarkasi Jakarta Bekasi (JKS) sebanyak 440 jemaah/ 1 Kloter

10. Embarkasi Kertajati (KJT) sebanyak 440 jemaah/ 1 Kloter 

11. Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) sebanyak 1.320 jemaah/ 3 Kloter, dan

12. Embarkasi Palembang (PLM) sebanyak 450 jemaah/ 1 Kloter. (-)