Sido muncul
Kamis, 11 November 2021 10:43 WIB
Penulis:Sulistya
Editor:Sulistya
Semarang, Jatengaja.com – Upacara pembukaan kejuraan nasional (Kejurnas) Barisan Veteran Tenis Indonesia (Baveti) di Kota Semarang, berlangsung semarak. Ratusan peserta yang hadir berbaris rapi sesuai sesuai asal provinsinya ketika upacara berlangsung di Lapangan Tenis FIK Unnes, Kamis (11/11/2021) pagi.
Nampak perwakilan dari berbagai povinsi di Indonesia berjajar rapi mengikuti setiap kegiatan acara yang dimulai pukul 07.30.
Hadir dalam upacara pembukaan tersebut, Ketua Umum PP Baveti, Theo L Sambuaga, Ketua Ketua Panitia Pelaksana, Ir H Sigit Widyonindito MT, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Rektor Unnes Prof Dr Fathur Rokhman M.Hum, serta undangan lainnya.
Theo L Sambuaga dalam sambutannya mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi kinerja pengurus Baveti Jateng dan panitia pelaksana. Betapa tidak, dari delapan kali kejurnas diadakan, event kali ini mampu menghadirkan peserta terbanyak.
Peserta Terbanyak
“Event kali ini luar biasa, pesertanya terbanyak. Tercatat ada 468 orang dari berbagai kota di Indonesia. Peserta tertua kali ini berusia 78 tahun,” kata Theo.
Theo menuturkan, kejurnas Baveti terakhir kali diadakan sebelum pandemi, yakni akhir tahun 2019. Saat itu kejurnas berlangsung di Bali, dengan peserta sebanyak 388 orang.
Adapun Ganjar Pranowo mengaku senang wilayahnya menjadi tuan rumah Kejurnas Baveti. Dia mengatakan, selama pandemi hampir dua tahun, ternyata minat olahraga masyarakat naik drastis.
Akibat pandemi, masyarakat menjadi lebih suka berolahraga dengan tujuan menjaga kesehatan.
“Selamat bertanding, semoga panjenegan semua sehat. Dan ingat, tetap patuhi protokol kesehatan,” ujarnya.
Ketua Panitia Pelaksana, Ir H Sigit Widyonindito MT didampingi menuturkan, peserta berasal dari beberapa kota dan kabupaten dari 15 provinsi di Indonesia.
Tercatat jumlah Pasangan sebanyak 265, yang terdiri atas 218 pria dan 47 wanita.
“Kerjurnas akan mempertandingan tiga Kategori, yaitu beregu antar Pengurus Provinsi/PP Baveti, Ganda Perorangan Pria, serta Ganda Perorangan Wanita,” tutur Sigit. (-)
Bagikan
Sido muncul
10 hari yang lalu
PT Pembangunan Perumahan
14 hari yang lalu