Stunting
Selasa, 23 Januari 2024 14:11 WIB
Penulis:Sulistya
Editor:Sulistya
Kendal, Jatengaja.com – Guna mengangkat potensi durian lokal, diadakan festival durian yang digelar di Lapangan Desa Kebongembong, Kecamatan Pageruyung, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.
Tercatat, 40 petani mengikuti festival durian yang memajang ratusan durian varietas lokal daari wilayah tersebut. Kepala Desa Kebongembong, Fachrurozi As’ary menuturkan, wilayahnya memiliki banyak potensi, khususnya sektor pertanian.
Salah satunya durian lokal yang rasanya tak kalah dari durian dari daerah lain. Untuk mengangkat potensi tersebut, pihaknya menyelenggarakan Festival Durian, sebagai rangkaian Kirab Sedekah Bumi, Pergelaran Seni dan Bazar UMKM.
“Dari 40 peserta, ada sekitar 22 lapak pedagang durian yang semuanya warga Kebongembong, dengan harga durian bervariasi maksimal Rp100 ribu. Melalui kegiatan ini kami dari pemerintah desa ingin memperkenalkan UMKM, dan menciptakan ekonomi kerakyatan, sehingga uang yang dihasilkan bergulir di masyarakat Kebongembong,” tutur Fachrurozi.
Pemerintah Desa Kebongembong akan terus mendukung para petani durian dalam mengembangkan potensi buahnya, agar lebih baik dan lebih dikenal hingga luar daerah. Hal itu sudah dibuktikan dengan pelatihan penanaman hingga hingga panen durian.
Sub Koordinasi Produksi Perkebunan pada Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kendal, Hadi Winarno, selaku juri, menyambut baik kegiatan festival tersebut.
“Kegiatan Festival ini tentunya sangat positif bagi para petani, dan memang Desa Kebongembong sudah menjadi salah satu ikon durian di Kabupaten Kendal,” ujar Hadi.
Ia berharap, melalui kegiatan tersebut, nantinya bisa dikembangkan sebagai durian unggulan lokal Kendal dan menjadi pohon induk. (-)
Bagikan