Jabar Mulai Unjuk Gigi, Menyodok Peringkat Pertama Perolehan Medali Emas Sementara PON XXI 2024
Medan, Jatengaja.com - Provinsi Jawa Barat (Jabar) mulai unjuk gigi, menyodok ke peringkat pertama perolehan medali emas sementara PON XXI 2024 di Aceh dan Sumatera Utara (Sumut).
Berdasarkan data, Jumat 6 September 2024, kontingen Jabar telah meraih sembilan medali emas, 10 perak, dan sembilan perunggu. Jabar menggeser Provinsi Riau yang sempat membuat kejutan dengan memimpin perolehan sementara dengan enam medali emas.
Peringkat kedua ditempat Jawa Timur dengan sembilan medali emas, empat perak, dan sembilan medali perunggu, ketiga Lampung dengan tujuh medali emas, lima perak, dan dua perunggu.
- Rektor Undip Minta Stop Polemik dan Perdebatan Kematian Mahasiswi PPDS Dokter Risma
- Pemkab Rembang Akan Ajukan Tradisi Pathol Sarang dan Laesan Sebagai WBTbI
- BI Sebut Penurunan Harga Bawang Merah dan Daging Ayam Ras Picu Deflasi Jateng Bulan Agustus 2024
- Pemprov Jateng Raih Penghargaan Insentif Fiskal Rp6,45 Miliar, karena Berhasil Turunkan Stunting
- Lifter Asal Lampung Muhammad Husni Berhasil Pecahkan Rekor Nasional Angkat Besi Kelas 55 Kg
DKI Jakarta masih tertahan di urutan empat dengan enam medali emas, 13 perak, dan enam medali perunggu, kelima Provinsi Riau dengan enam medali emas, empat perak, dan tiga perunggu.
Peringkat enam, tuan rumah Sumatera Utara dengan enam medali emas dan dua perungu, ketujuh Aceh dengan empat medali emas, empat perak, dan dua perunggu.
Berada di peringkat kedelapan Papua dengan tiga medali emas, kesembilan Papua Pegunungan dengan dua medali emas, kesepuluh Bali dengan satu emas, dua perak, dan tiga perunggu.
Sedangkan kontingen Jawa Tengah berada diperingkat 15 dengan empat medali perak dan enam perunggu. (-)
Sumber : ponxxi.sumutprov.go.id