Undip Semarang
Selasa, 25 Juni 2024 11:09 WIB
Penulis:Sulistya
Editor:Sulistya
Yogyakarta, Jatengaja.com - Salah satu pelaku industri BPR yang mampu mencatatkan kinerja sangat baik dalam rentang waktu 4 tahun terakhir, meski di masa Pandemi Covid-19 sekalipun, adalah BPR Arto Moro.
Setelah membukukan kinerja sangat baik di tahun 2023 sehingga diganjar beberapa penghargaan nasional maupun regional, pada tahun 2024 ini BPR yang telah masuk ke dalam kelompok BPR beraset di atas Rp1 triliun tersebut kembali terpilih masuk ke dalam Top 100 BPR 2024 versi majalah The Finance.
Penilaian didasarkan pada Laporan Keuangan Publikasi (LKP) BPR selama kurun 3 tahun terakhir dari September 2021 – September 2023 dengan indikator meliputi pertumbuhan, permodalan, kualitas aset, rentabilitas, likuiditas, dan efisiensi.
Penyerahan penghargaan Top 100 BPR 2024 dilakukan di Hotel Royal Ambarrukmo, Yogyakarta, Jum’at, 21 Juni 2024. Hadir mewakili BPR Arto Moro menerima penghargaan tersebut adalah Direktur Utama BPR Arto Moro, Darmawan SSos MM dan Direktur Operasional, Ruspito Nugroho. Penghargaan sendiri diserahkan secara langsung oleh Chairman The Finance, Eko B Supriyanto.
Ditemui seusai mengikuti penyerahan piagam penghargaan, Darmawan mengatakan, penghargaan ini merupakan kado ulang tahun ke-16 BPR Arto Moro sekaligus sebagai hadiah atas keberhasilan BPR Arto Moro menembus aset Rp 1 Triliun.
Penghargaan yang diterima tersebut, menurut Darmawan, menjadi pemicu semangat bagi BPR Arto Moro untuk berkontribusi yang lebih baik lagi kepada nasabah dan masyarakat.
‘‘Hanya BPR yang berkinerja baik dan sehat yang bisa memperoleh penghargaan ini. Tidak hanya dalam waktu yang singkat, tetapi berkelanjutan yaitu selama 3 tahun berturut-turut. Untuk itu kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada nasabah dan masyarakat yang terus mendukung BPR Arto Moro hingga mampu terus bertumbuh dan mampu berkinerja sebaik ini,” ucap Darmawan.
Dikatakan, pengakuan kinerja terbaik selama 3 tahun berturut-turut dari majalah The Finance tersebut membuat masyarakat tidak perlu ragu terhadap kinerja BPR Arto Moro. Dengan status terdaftar dan diawasi OJK, serta simpanan yang dilindungi oleh LPS, maka simpanan masyarakat dipastikan aman dan dikelola berdasarkan tata kelola yang baik dan prinsip kehati-hatian yang tinggi.
‘‘Penghargaan ini menegaskan bahwa BPR Arto Moro senantiasa menjalankan perusahaan berdasarkan aturan dan tata kelola yang baik. Dengan suku bunga deposito dan simpanan yang jauh lebih tinggi dari bank umum, investasi dan menabung di BPR Arto Moro adalah pilihan yag sangat menguntungkan dan sangat aman,’’ tutur Darmawan.
Apresiasi
Chairman Infobank Media Group, Eko B Supriyanto, mengucapkan selamat atas terpilihnya BPR Arto Moro sebagai salah satu TOP 100 BPR 2024 The Finance. Eko B. Supriyanto mengungkapkan bahwa penghargaan yang diselenggarakan oleh The Finance, bagian dari Infobank Media Group, merupakan bentuk apresiasi terhadap BPR yang mampu tumbuh dan mempertahkan kinerjanya dengan baik.
“Top 100 BPR 2024 The Finance disusun dengan riset yang mendalam. Penghargaan ini diberikan kepada BPR-BPR dengan kinerja sangat bagus dan konsisten selama 3 tahun berturut-turut. Dari 1.400 BPR yang kami nilai, hanya 6% saja yang bisa masuk menerima penghargaan. Para penerima penghargaan tentu memiliki likuiditas memadai, rentabilitas yang oke, kualitas aset yang luar biasa, dan juga efisiensi yang bagus,’’ kata Eko B Supriyato.
Dihubungi melalui saluran telepon internasional, Komisaris Utama sekaligus Pemegang Saham Pengendali (PSP) BPR Arto Moro, Prof Dr H Subyakto SH MH MM yang sedang berada di Amerika Serikat mengatakan bahwa pihaknya sangat bangga akan pencapaian tersebut. Prof Subyakto berpesan kepada Direksi dan karyawan untuk tidak cepat puas, terus memacu diri dan terus meningkatkan layanan terbaik kepada nasabah dan masyarakat.
‘‘Tidak mudah untuk mendapatkan penghargaan ini. Alhamdulillah, dari sekian ribu BPR yang dinilai, BPR Arto Moro kembali terpilih masuk menjadi 100 TOP BPR. Saya sangat mengapresiasi pencapaian ini dan mendorong Direksi agar mampu mempertahankan kinerja bagus ini untuk seterusnya,’’ kata Prof Subyakto. (-)
Bagikan
BPR
2 bulan yang lalu